HRM dan HCM

Apa itu HRM ? 

Human Resource Management (HRM) salah satu tugas dalam organisasi untuk mencapai tujuan organisasi atau individu tersebut. HRM juga melatih, menilai, memberikan kompensasi dan hubungan tenaga kerja, kesehatan dan keselamatan serta keadilan. HRM dapat meningkatkan konstribusinya terhadap efektivitas organisasi dengan memainkan peran kunci dalam menciptakan nilai di masing-masing komponen dari kemampuan strategis. 

HRM berfungsi sebagai : 

a. Suatu proses seleksi calon karyawan untuk mengisi kekosongan pada strutur organisasi dan rencana perekrutan awal tahun (employment management).
b. Mengevaluasi yang bersifat saling menguntungkan antara perusahaan dan karyawan (performance management).
c. Proses memilih, menilai, dan mengembangkan para karyawan untuk menyediakan orang-orang yang berkompeten (career development management).
d. memberikan finansial dan jasa serta tunjangan yang berhak diterima oleh para karyawan sebagai ganti kontribusi mereka kepada organisasi (reward management).
e. aktivitas yang berhubungan dengan perpindahan para karyawan didalam organisasi (employee relation management).
f. mengoreksi atau menghukum bawahan karena melanggar peraturan (termination system).

Apa itu HCM ?

Menurut Chatzkel adalah upaya untuk mengelola dan mengembangkan kemampuan manusia untuk mencapai tingkat signifikan yang lebih tinggi secara kinerjanya. Sedangkan Kearns, HCM (Human Capital Management) adalah menciptakan nilai melalui orang dan merupakan filosofi pembangunan manusia. Konsep Managemen sumber daya manusia menyiratkan bahwa karyawan adalah sumber daya dari majikannya.

HCM berfungsi sebagai :

a. Menekankan manajemen berbasis pengukuran, dengan sasaran untuk membangun kaitan yang jelas antara intervensi SDM dengan kesuksesan organisasi.
b. Memberikan panduan apa yang diukur dan bagaimana membuat laporan.
c. Memastikan pentingnya pengukuran sebagai pembuktian bahwa managemen manusia yang unggul akan memberikan hasil yang unggul.
d. menekankan pentingnya strategi untuk menciptakan nilai.
e. Mendefinisikan keterkaitan antara manajemen SDM dengan stategis bisnis.
f. Meyakinkan bahwa karyawan adalah aset bukan biaya. 
g. Menekankan bahwa profesional SDM berperan terhadap keberhasilan bisnis.

HRM dan HCM sama-sama mengatur semua aspek dari manusia/karyawan sebuah perusahaan dengan fungsi managemen.Terdapat perbedaan antara HRM dan HCM, yaitu : 
























Semoga bermanfaat dan terimakasih. 

Sumber : 

dosen.perbanasinstitute.ac.id/human capital management
mgt-sdm.blogspot.com
www.slideshare.net/wicaksana

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Teori 5 R (Pos Satpam)

PUTRI TUJUH ASAL MULA KOTA DUMAI, RIAU

Budaya Organisasi